Sabtu, 20 Juli 2013

Lembah Cocora


'Palma de Cera' alias Wax Palms adalah pohon nasional Kolombia, sekaligus jenis palem tertinggi di dunia. Wisatawan bisa merasakan berdiri di antara ratusan palem tertinggi ini di Lembah Cocora.


Dinamakan 'wax palms' karena batang pohon ini dilumuri lilin. Pohon palem ini bisa tumbuh sampai 50 meter, menjulang ke langit. Ada satu tempat untuk melihat ratusan 'wax palms' sekaligus, yakni di Lembah Cocora.

Dari Amusing Planet, Jumat (19/7/2013), Lembah Cocora berlokasi di wilayah Quindio. Letaknya di barat laut Kolombia, ketinggian 1.800-2.400 mdpl. Lembah ini persis berada di bantaran Quindio River.

Lembah Cocora adalah gerbang masuk Los Nevados National Park. Taman Nasional ini membentang seluas 60 ribu kilometer persegi, menempati 4 wilayah berbeda di Kolombia. Karena letaknya yang tinggi, Lembah Cocora seringkali diselimuti kabut.

Itulah mengapa berada di Lembah Cocora bagaikan masuk ke negeri lain. Pohon-pohon palem menjulang tinggi, berjarak satu sama lain. Lanskap hijau membentang di depan mata, membentuk kontur perbukitan, tertutup oleh kabut tebal. Udara di sini juga sangat dingin, wisatawan harus membawa jaket dan syal tebal.

'Wax palms' bisa hidup hingga 120 tahun. Daunnya hijau tua, batangnya berwarna abu-abu cerah dan dilapisi lilin. Dulu sebelum ada listrik, lilin ini biasa digunakan masyarakat setempat untuk membuat sabun dan lilin. Bagian luar batang pohon ini digunakan untuk pondasi rumah. Buahnya jadi makanan babi dan ternak.

Ada tradisi yang berlangsung di sini selama berabad-abad. Dulu, umat Kristen sering memotong ujung pohon palem untuk merayakan Palm Sunday. Namun akhirnya tahun 1985, pemerintah Kolombia melarang pemotongan pohon palem. Sejak itu, wisatawan bisa melihat dan menyentuh pohon-pohon ini di Lembah Cocora.


Sumber : 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar